5 Destinasi Wisata Alam Anti Mainstream di Bandung

5 Destinasi Wisata Alam Anti Mainstream di Bandung

Sejak dahulu, Bandung memang terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Karena itu, tak heran jika pertumbuhan pariwisata bertemakan alam di Kota Kembang semakin pesat dari tahun ke tahun.

Anda mungkin telah mengetahui atau bahkan pernah mengunjungi beberapa destinasi wisata di Bandung yang tersohor seperti kawasan Tangkuban Perahu, pemandian air panas Ciater, atau Lembang. Tapi tahukah Anda bahwa sebenarnya masih ada banyak sekali objek wisata alam yang tersembunyi di antero Kota Kembang?

Destinasi Wisata Alam Anti Mainstream di Bandung. Mempesona!

Untuk memberikan Anda referensi objek wisata alam yang unik dan berbeda, berikut kami ulas 5 destinasi wisata alam di Bandung yang anti-mainstream dan masih jarang terekspos oleh para pelancong.

1. Tebing Keraton

Tebing Keraton Bandung
Gambar : rajatourbandung[dot]com

Tebing keraton merupakan salah satu destinasi wisata di kawasan Dago atas yang sudah tersohor di kalangan anak-anak muda Kota Bandung. Tebing ini menghadap langsung ke hutan Dago yang indah sehingga sangat pas dijadikan spot foto.

Sayangnya, akses jalan yang cukup sulit karena sangat menanjak dan sempit membuat tempat ini belum banyak terekspos oleh para pelancong dari luar Bandung. Bagi yang datang dengan kendaraan roda 4, Anda dapat menggunakan jasa ojek untuk sampai ke tempat ini.

2. Sendang Kahuripan

Sendang Kahuripan Bandung
Gambar : Ngakost[net]

Terletak di Desa Ganjarsari, Kabupaten Bandung Barat, Sendang Kahuripan merupakan destinasi wisata alam yang belum masih terdengar asing, bahkan di telinga beberapa warga Bandung sendiri. Hal ini wajar karena objek wisata yang satu ini terletak di pelosok desa yang cukup jauh dari pusat Kota Bandung.

Baca Juga:  4 Kegiatan Pemacu Adrenaline Yang Bisa Kalian Lakukan Ketika Berlibur di Malang

Di tempat ini Anda dapat bermain air sepuasnya di sebuah mata air yang sangat jernih sambil menikmati segarnya udara pegunungan yang asri.

3. Lereng Anteng

Lereng Anteng Bandung
Gambar : Youtube Andre Aditya

Mengusung tema kuliner Sunda yang lezat dan pemandangan dari ketinggian Bandung Utara sebagai daya tarik utama, Lereng Anteng merupakan salah satu destinasi wisata tersembunyi yang memiliki segudang potensi untuk terus berkembang. Lokasinya pun sangat strategis karena dapat diakses melalui Lembang dan Dago, yaitu berada di daereah Puncak Ciumbeleuit (biasa disebut kawasan “Punclut”).

4. Gua Pawon

Gua Pawon
Gambar : Youtube Planet Alam

Berada di Kabupaten Bandung Barat, sekitar 25 kilometer dari pusat Kota bandung, gua Pawon adalah situs purbakala yang mengandung nilai historis tinggi. Di tempat ini telah ditemukan lebih dari 20 ribu tulang-belulang manusia purba yang konon merupakan nenek moyang dari suku Sunda di Jawa Barat.

Jika datang di pagi hari, Anda dapat menyaksikan garis-garis cahaya masuk melalui pintu-pintu gua sehingga menghasilkan panorama super eksotis.

5. Situ Cileunca

Situ Cileunca
Gambar : Blog Kumeok Memeh Dipacok

Situ Cileunca adalah sebuah kawasan wisata di daerah Pangalengan, Bandung Selatan, yang tersohor karena panorama alamnya yang sangat indah. Dengan tiket masuk sebesar Rp2.500 saja, Anda sudah dapat menikmati asrinya pemandangan yang memanjakan mata. Di tempat ini terdapat banyak spot foto dan fasilitas yang sayang untuk dilewatkan, seperti danau buatan sebesar 1.400 hektare, perkebunan stroberi, dan wahana outbond yang memacu adrenalin.

Demikianlah 5 destinasi wisata alam anti-mainstream di Bandung yang dapat Anda jadikan sebagai alternatif tujuan berlibur di Kota Kembang. Tak perlu bingung mencari hotel dengan fasilitas lengkap, seperti pemanas air dengan pipa air panas, tv flat, ranjang yang bersih, jaringan WiFi, perlengkapan mandi, bahkan hingga air conditioning di Bandung.

Baca Juga:  Sanghyang Tikoro, Goa Misterius di Bandung
Apuy

Apuy

Menggeluti dunia content writter dan blogging sejak 2010 sebagai awal untuk memulai karir sebagai SEO Specialist pada 2012 hingga saat ini yang sudah meng-handle beragam dari berbagai industri dan bisnis. Berdoa, Berusaha dan Tawakal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.